Demam Tinggi menjadi salah satu kondisi yang mengkhawatirkan apabila tidak segera mendapat penanganan yang tepat. Namun tahukah anda bahwa terdapat beberapa tips penanganan untuk menurunkan demam tinggi yang bisa dilakukan dirumah. Umumnya saat demam, suhu tubuh akan melonjak naik, bahkan bisa lebih dari 38 Celcius. Dimana demam dapat menimpa dan terjadi pada bayi hingga orang dewasa. Karena pada dasarnya demam adalah respons tubuh terhadap infeksi yang diakibatkan oleh patogen seperti virus, bakteri, atau parasit.

 

Cara Menurunkan Demam Tinggi Dirumah
Cara Menurunkan Demam Tinggi Dirumah, Sources iStock

Ciri-ciri mengalami demam biasanya ditandai dengan naiknya suhu tubuh hingga melebihi 38 derajat celcius, karena suhu tubuh hanya berkisar antara 36 derajat celcius hingga 37 derajat celcius.

Adapun gejala yang menyertai demam adalah sebagai berikut:

  1. Merasakan Sakit kepala
  2. Mudah Berkeringat
  3. Perlahan Menggigil
  4. Tubuh Menjadi Lemas
  5. Mengalami Nyeri otot
  6. Akan Merasakan Hilang nafsu makan

Baca Juga: Manfaat Program Diet dan 5 Makanan Yang Tidak Boleh Dikonsumsi Saat Program Diet

Sedangkan demam sendiri dapat dipicu oleh berbagai kondisi, berbagai kondisi yang memicu demam antara lain adalah sebagai berikut:

  1. Munculnya Penyakit infeksi, beberapa penyakit infeksi tersebut adalah infeksi bakteri, virus hingga parasit.
  2. Demam bisa dikarenakan mengalami penyakit peradangan yang cukup kronis seperti rheumathoid arthritis Imunisasi, seperti difteri dan tetanus
  3. Demam bisa dikarenakan konsumsi Obat-obatan
  4. Demam juga bisa terjadi karena mengidap Kanker

Selama ini kita tahu kebanyakan orang akan segera berobat ketika mengalami demam tinggi atau dianjurkan meminum paracetamol, padahal banyak tips mengatsi demam menggunakan obat yang sering dijumpai dirumah atau disekitar serta penanganan yang bisa dilakukan juga dirumah.

Beberapa cara menurunkan demam dirumah antara lain adalah seagai berikut:

1. Menurunkan Demam Dirumah dengan Memberikan Aroma Terapi 

Tips pertama untuk menurunkan demam bisa dengan mengoleskan aroma terapi. Ketika mengalami demam orang akan cenderung kesulitan tidur, oleh karena itu, dengan aroma terapi berbau lavender atau essential oil untuk memudahkan beristirahat.

2. Membalurkan Bawang dan Minyak Hangat atau Panas

Ketika kita mengalami demam tubuh cenderung memerlukan kehangatan, oleh karena itu dengan membalurkan bawang atau minyak hangat akan membantu menghangatkan tubuh saat demam dan merelaksasikan tubuh agar beristirahat dengan nyaman. Biasanya daerah yang bisa dibalurkan dapat dibagian perut, dada hingga dahi.

3. Oleskan Aloe Vera 

Adapun cara ampuh lainnya untuk mengatasi demam berdarah adalah dengan mengoleskan aloe vera dibagian pelipis. Langkah pertama untu menggunakan aloe vera adalah mengambil gelnya dan tunggu beberapa menit lalu oleskan, karena pada dasarnya gel lidah buaya mempunyai enzim yang berfungsi membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

4. Mulai Membiasakan Banyak Minum Air Putih

Biasanya saat demam, tubuh akan cenderung mudah mengalami kondisi dehidrasi, sehingga memperbanyak konsumsi dapat menjadi solusi untuk menurunkan demam tanpa obat-obatan. Fungsi banyak minum air putih sendiri akan berperan untuk mengembalikan cairan dalam tubuh yang hilang serta membantu menetralisir peningkatan suhu tubuh.

5. Rutin Konsumsi Buah-Buahan

Ketika rutin mengkonsumsi buah-buahan terutama buah yang mengandung viatmin C seperti jeruk, mangga, dan semangka maka kandungan baik didalam buah-buahan inilah yang akan meningkatkan imun tubuh dan membentuk pola hidup yang sehat. Kita ketahui bahwa vitamin C sangat Buah-buahan yang mengandung vitamin C seperti semangka, mangga, jeruk, efektif sangat terkonsentrasi di sel kekebalan dan cepat habis selama infeksi, sehingga hal inilah yang akan menyebabkan ketika demam, tubuh akan membutuhkan vitamin C.

6. Menurunkan Demam Dengan Mengompres

Salah satu cara menurunkan demam yang sudah umum dilakukan adalah dengan mengompres dahi, pergelangan tangan atau betis denga air dingin atau bisa juga dengan air hangat. Hal ini juga dilakukan berdasarkan beberapa ketentuan seperti apabila demam naik hingga diatas 103 F atau sekitar C, maka tidak dianjurkan menggunakan kompres yang panas. Alangkah baiknya gunakanlah kompres yang dingin untuk mencegah demam semakin tinggi.

Baca Juga: 6 Tips Ampuh Menghilangkan Batuk Berdahak Tanpa Obat-Obatan

7. Makan Makanan Yang Mengandung Protein 

Dengan mengkonsumsi makanan tinggi protein juga dapat membantu menurunkan demam tinggi. Fakta menyatakan bahwa dari segi nutrisi penangkal infeksi, protein berada dalam urutan paling taratas. Hal ini disebabkan karena tubuh memerlukan protein untuk mengembangkan antibodi yang bisa melindungi dari patogen yang menyerang. Beberapa contoh makanan yang kaya protein adalah sebagai berikut;

  1. Kacang-kacangan 
  2. Jenis daging tanpa lemak
  3. Jenis unggas yang mengandung mineral selenium dan seng 

Dan berbagai jenis makanan yang tinggi protein dan membantu sistem kekebalan tubuh yang sehat. Sehingga mulai  kenali sedari dini tentang edukasi kesehatan. 

Beberapa ragam rempah dapat difungsikan untuk mengobati demam secara alami atau dari rumah. Selain karena mudah dicari, kandungan rempah juga sangat memudahkan untuk menyembuhkan demam tinggi. Contoh seperti bawang putih dengan kandungan allicin dapat membantu mengurangi peradangan untuk mengatasi demam. Contoh lain adalah Jahe yang juga berfungsi memperkuat sistem kekebalan tubuh karena gingerol atau senyawa aktifnya mempunyai manfaat dan khasiat yang dapat membantu mengatasi mual, peradangan, mual dan muntah.

Baca Juga: 7 Penyebab Utama Wanita Mengalami Keputihan dan Ciri-Cirinya

Berdasarkan informasi yang diberikan oleh Harvard Health Publishing bahwa selain secara fakta, air kelapa dapat membantu menghidrasi tubuh, air kelapa juga bermanfaat untuk menghambat infeksi serta mengangkut nutrisi yang diperlukan ke sel tubuh. Saat tubuh kehilangan banyak air melalui karena berkeringat, maka air kelapa dapat membantu mengisi kembali cairan vital dan elektrolit esensial yang telah terbuang.

Untuk informasi lebih lanjut, anda dapat mengunjungi Mahkota Medical Centre atau Regency Specialist Hospital johor. Apabila anda memiliki kebutuhan reservasi atau mengetahui informasi lebih lengkap maka anda dapat menghubungi kami atau melakukan bentuk reservasi https://medicalinformation.id/ 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *